Pentagon menolak permintaan Donald Trump untuk mengirimkan pasukan militer Amerika Serikat dengan fungsi sebagai penjaga keamanan ke perbatasan Meksiko-Amerika Serikat. Permintaan itu diajukan oleh Departemen Keamanan Nasional (Homeland Security) dengan tujuan untuk mempersiapkan karavan migran yang masih berminggu-minggu jauhnya dari AS. Menurut Pentagon, tentara Amerika yang bertugas aktif tidak memiliki wewenang untuk menjalankan fungsi tersebut.
Oleh: Ryan Browne dan Nicole Gaouette (CNN)
Ketika pemerintahan Presiden Amerika Serikat Donald Trump pertama kali meminta Pentagon untuk mengirim pasukan ke perbatasan selatan AS, pemerintah menginginkan pasukan untuk mengambil tugas yang dilihat oleh pejabat Departemen Pertahanan sebagai fungsi penegakan hukum, demikian hasil pengamatan CNN.
Pentagon menolak.
Menurut dua pejabat pertahanan yang akrab dengan permintaan tersebut, Departemen Keamanan Dalam Negeri AS meminta Pentagon menyediakan pasukan cadangan yang dapat dipanggil untuk menyediakan “kontrol kerumunan dan lalu lintas” dan menjaga keamanan personel Bea Cukai dan Perlindungan Perbatasan (CBP/Customs and Border Protection) di perbatasan untuk menghadang sebuah kelompok migran Amerika Tengah yang berjalan ke perbatasan AS untuk meminta suaka.
Pentagon menolak permintaan itu pada tanggal 26 Oktober 2018, menurut salah satu pejabat, bahkan ketika Pentagon setuju menyediakan dukungan udara dan logistik, tenaga medis, dan mekanik kepada Departemen Keamanan Dalam Negeri. Permintaan itu ditolak karena Departemen Pertahanan merasa bahwa pasukan yang bertugas aktif tidak memiliki wewenang untuk melakukan misi semacam itu kecuali diberi wewenang tambahan oleh Presiden.
Pejabat pertahanan telah berulang kali menekankan bahwa adanya pasukan di perbatasan bertujuan untuk mendukung pemerintah sipil dan bahwa mereka tidak diharapkan untuk melakukan kontak dengan para migran. Meskipun banyak pejabat pertahanan yang mencirikan kegiatan-kegiatan tersebut berkaitan dengan tindakan penegakan hukum, seorang pejabat Departemen Keamanan Dalam Negeri tidak setuju bahwa fungsi-fungsi tersebut merupakan penegakan hukum.
“Sementara Departemen Keamanan Dalam Negeri telah membahas perlunya bantuan potensial dengan perlindungan kekuatan personel Bea Cukai dan Perlindungan Perbatasan, menyebut dukungan ini sebagai ‘kegiatan penegakan hukum’ akan tidak akurat secara faktual,” menurut pejabat Departemen Keamanan Dalam Negeri AS.
‘Dengan cepat dan untuk waktu lama’
Tentara Amerika Serikat yang bertugas aktif dilarang melakukan penegakan hukum domestik kecuali ada keadaan darurat, tetapi Presiden Donald Trump telah berulang kali meningkatkan prospek memerintahkan pasukan untuk menegakkan hukum di perbatasan saat ia berkampanye keras tentang bahaya imigrasi di hari-hari terakhir sebelum pemilihan paruh waktu AS.
Pada pidato di Gedung Putih pada hari Kamis (1/11), Presiden menyarankan bahwa pasukan harus menembaki migran jika mereka melempar batu, mengatakan bahwa batu harus dianggap sebagai peluru dan membandingkan kelompok dengan 3.000 pria, wanita, dan anak-anak dengan “invasi.”
Pada hari Jumat (2/11), Trump mencoba untuk menarik kembali komentar tersebut, mengatakan kepada awak media bahwa “jika tentara kita,” atau petugas Patroli Perbatasan atau Penegak Hukum Imigrasi dan Bea Cukai “akan dipukul di wajah dengan batu, kita akan menangkap orang-orang itu. Hal itu tidak berarti menembak mereka. Tapi kami akan menahan orang-orang itu dengan cepat dan untuk waktu yang lama.”
Para pejabat pertahanan menggambarkan kekuatan yang diminta Departemen Keamanan Dalam Negeri sebagai sesuatu yang hanya akan digunakan jika personel Bea Cukai dan Perlindungan Perbatasan kewalahan oleh situasi di perbatasan.
Meski begitu, Pentagon menolak permintaan untuk pasukan “perlindungan” cadangan, sementara secara bersamaan menyetujui semua permintaan lainnya Departemen Keamanan Dalam Negeri untuk memberikan dukungan dengan persetujuan Menteri Pertahanan AS James Mattis. Tidak jelas apakah Mattis mempertimbangkan pada keputusan untuk menolak permintaan pasukan untuk melakukan fungsi penegakan hukum.
Pejabat pertama departemen pertahanan mengatakan, bahwa dalam tanggapannya terhadap Departemen Keamanan Dalam Negeri, Departemen Pertahanan mengatakan jika pejabat Departemen Keamanan Dalam Negeri masih menginginkan pasukan cadangan pasukan AS, mereka harus meminta Gedung Putih untuk secara resmi memberikan otoritas kepada Pentagon untuk melakukan fungsi-fungsi tambahan tersebut.
Bea Cukai dan Perlindungan Perbatasan menolak berkomentar.
Sekretaris Keamanan Dalam Negeri AS Kirstjen Nielsen, berbicara kepada Fox News pekan lalu, mengatakan Departemen Keamanan Dalam Negeri telah meminta bantuan udara, teknik, logistic, dan perencanaan, serta kendaraan penghalang dan “cara-cara agar kita dapat melindungi petugas dan agen saya, serta pelabuhan masuk itu sendiri. “
Undang-undang Posse Comitatus melarang militer AS memberlakukan hukum domestik, kecuali tidak ada pilihan lain. Analis militer mengatakan Trump dapat dengan mudah menggunakan Garda Nasional, US Marshals atau personel dari Penegak Hukum Imigrasi dan Bea Cukai untuk mendukung petugas perbatasan jika perlu.
Biaya operasional
Lebih dari 8.000 pasukan dengan tugas aktif dapat dikerahkan pasukan ke perbatasan barat daya, lebih dari yang melayani di beberapa zona tempur paling diperdebatkan di dunia, tetapi mereka hanya ada untuk mendukung pejabat Departemen Keamanan Dalam Negeri saat mereka mempersiapkan kedatangan para migran.
Pasukan akan bergabung dengan lebih dari 2.000 Pengawal Nasional yang sudah berada di perbatasan, yang berarti lebih dari 10.000 pasukan Amerika akan dimobilisasi untuk menghentikan migran Amerika Tengah yang masih beberapa ratus mil jauhnya dari perbatasan dan baru berminggu-minggu yang akan datang tiba di AS.
Para perwira militer senior telah membela penempatan di atas landasan keamanan nasional, tetapi misi yang dijuluki Operation Faithful Patriot telah mendapatkan kritik pedas dari banyak mantan pejabat militer.
Pensiunan Jenderal Martin Dempsey, yang menjabat sebagai Ketua Kepala Staf Gabungan dari tahun 2011 hingga 2015, menulis di Twitter pada hari Jumat (2/11) bahwa “laki-laki dan perempuan berseragam kami lebih terlatih, lebih diperlengkapi, dan dipimpin dengan lebih baik sehingga mereka menghadapi ancaman dengan penuh percaya diri. Pengerahan tentara dan marinir yang terlalu membentang akan menjadi lebih buruk jika mereka menggunakan kekuatan yang tidak proporsional terhadap ancaman yang mereka hadapi. Mereka tidak akan melakukannya.”
Pentagon belum menentukan biaya operasi, juga tidak mengidentifikasi mengenai dari mana dana itu berasal. Tetapi Pusat Kajian Strategis dan Anggaran memperkirakan bahwa biaya penempatan pasukan tugas aktif di perbatasan bisa berkisar dari 42 hingga 110 juta dolar AS.
Pusat Kajian tersebut mengatakan bahwa untuk jumlah paling banyak, pengerahan pasukan akan membutuhkan biaya $143 per tentara per hari untuk biaya operasi dan pemeliharaan dan $112 per tentara per hari dalam jumlah paling sedikit. Pusat Kajian juga memperkirakan bahwa penggunaan pesawat militer dalam penyebaran pasukan kali ini akan menelan biaya sekitar $136.645 per hari.
Dengan misi yang saat ini ditetapkan untuk tanggal 5 November hingga 15 Desember 2018, dengan total 41 hari, biaya pengerahan 8.000 pasukan dan dukungan udara berkisar dari sekitar 42 hingga 55 juta dolar AS, menurut perkiraan Pusat Kajian Strategis dan Anggaran.
Trump mengatakan jumlah pasukan bisa meningkat hingga 15.000, yang dikalkulasi Pusat Kajian Strategis dan Anggaran akan membutuhkan biaya sekitar 90 hingga 110 juta Dolar AS.
Pada hari Kamis (1/11), Trump mengklaim militer memasang ribuan tenda untuk menahan para migran, tetapi para pejabat mengatakan sekarang tidak ada rencana seperti itu, untuk membangun tenda. Para pejabat mengatakan bahwa sementara terdapat pembicaraan informal antara Departemen Pertahanan dan Departemen Keamanan Dalam Negeri tentang meminta militer membangun fasilitas tenda untuk menampung para migran yang ditahan, tenda tidak pernah menjadi bagian dari permintaan resmi untuk bantuan yang diajukan oleh Departemen Keamanan Dalam Negeri dan yang disetujui oleh Menteri Pertahanan Jim Mattis.
Seorang pejabat mengatakan bahwa Departemen Keamanan Dalam Negeri secara informal dicegah oleh Departemen Pertahanan agar tidak membuat permintaan tersebut.
Keterangan foto utama: Pentagon tolak permintaan Presiden Amerika Serikat Donald Trump untuk mengirimkan pasukan ke perbatasan Meksiko-Amerika Serikat. (Foto: Staf/AFP/Getty Images)
No comments:
Post a Comment