Lee/Wang tampil apik sejak awal. Usai unggul 3-0, Lee/Wang praktis tidak terkejar oleh Ahsan/Hendra yang sudah memastikan lolos ke semifinal usai mengalahkan pasangan Taiwan lainnya, Lu Ching Yao/Yang Po Han, Kamis (12/12).
Lee/Wang yang merupakan pasangan peringkat ketujuh dunia itu tanpa kesulitan unggul 11-7 di interval gim pertama.Selepas interval Ahsan/Hendra mencoba bangkit dengan meraih tiga poin beruntun dan memperkecil kedudukan jadi 10-11.
Tetapi Lee/Wang langsung merespons cepat kebangkitan Ahsan/Hendra dengan tetap menjaga jarak jadi 12-11. Selisih skor tetap tipis hingga Lee/Wang unggul 14-13. Selanjutnya, Lee/Wang kian sulit dikejar Ahsan/Hendra hingga menutup gim pertama dengan skor 21-18.
Ahsan/Hendra bisa melawan Kevin/Marcus di semifinal BWF World Tour Finals 2019. (dok. PBSI)
|
Meski begitu Lee/Wang mampu bangkit dengan berbalik unggul 11-8 di interval gim kedua.
[Gambas:Video CNN]
Lee/Wang menjauh dengan unggul 13-8. Setelah tertinggal 11-16, Ahsan/Hendra menunjukkan kebangkitan dengan menipiskan jarak jadi 15-16.
Namun, di masa kritis itu Lee/Wang kembali mendapatkan ritme permainan dan bisa memenangi gim kedua dengan skor 21-18.
No comments:
Post a Comment